Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan Bagian Ketenagaan Universitas Panca Sakti Bekasi mengadakan bimbingan teknis kepada dosen-dosen program studi yang berada di lingkungan fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan Panca Sakti Bekasi. Kegiatan bimbingan teknis ini dimulai pukul 13.00 WIB diawali dengan sambutan dari Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Bapak Dr. Yon A.E., M.Pd. dalam sambutannya beliau memberikan apresiasi kepada Bapak dan Ibu Dosen yang telah mengikuti kegiatan ini, kegiatan ini merupakan salah satu dari program kerja dalam rangka memenuhi indikator kinerja utama (IKU) Dekan FKIP, pada akhir sambutannya Dr. Yon A.E., M.Pd. berharap Bapak dan Ibu Dosen bersemangat untuk meningkatkan kinerja dan mengurus jenjang karir dan sertifikasi dosen yang bertujuan untuk peningkatan Akreditasi Program Studi dari Baik Sekali menuju Akreditasi Unggul.
Universitas Panca Sakti Bekasi mengundang seluruh siswa-siswi SMA/SMK/MA se-Jabodetabek untuk bergabung dan berpartisipasi dalam lomba-lomba seru ini, lomba seru yang bisa mengasah kreativitas, pengetahuan, dan keterampilan siswa. Melalui acara ini diharapkan siswa bisa mendapatkan pengalaman berharga dan raih peluang untuk masa depan yang lebih cerah.
Adapun Lomba-lomba yang tersedia:
1. 🗣️ Speech Contest – Uji kemampuan public speaking.
2. 📝 Essay Writing – Tulis ide cemerlangmu dalam esai yang inspiratif.
3. 🧠 Spelling Bee – Asah kemampuan bahasa Inggris dengan mengeja kata.
4. 🎭 Drama Performance – Tampilkan aksi dramatis yang tak terlupakan.
5. 🛠️ Pembuatan Alat Permainan Edukatif (APE) – Kreasikan alat permainan yang mendidik dan menyenangkan!
6. 📖 Mendongeng – Ceritakan kisah inspiratif dengan gaya mendongeng yang menarik!
7. 🎨 Desain Grafis – Buktikan kreativitasmu dalam desain yang memukau!
8. 💃 Tari Kreasi – Tampilkan gerakan tari yang penuh ekspresi dan inovasi!
9. 💼 Debat Ekonomi – Diskusikan isu-isu ekonomi terkini dan berikan solusi kreatif!
Hadiah Menarik untuk Juara:
🏆 Juara 1: Beasiswa 100% + Uang Pembinaan Rp 1.000.000
🥈 Juara 2: Beasiswa 75% + Uang Pembinaan Rp 750.000
🥉 Juara 3: Beasiswa 50% + Uang Pembinaan Rp 500.000
Biaya Pendaftaran: 💰 Rp 100.000 per lomba
link pendaftaran: https://bit.ly/linkpendaftaranenglishlanguagefestival
Universitas Panca Sakti Bekasi berkomitmen memberikan pengalaman belajar unggul dan menciptakan lingkungan akademik yang mendukung pengembangan intelektual serta keterampilan praktis mahasiswa.